Sebelumnya di BTS: Topi ulang tahun dan pernyataan jujur dari SUGA
Minggu lalu terasa seperti menaiki roller coaster. Minggu itu penuh dengan ARMY selca day bulanan, BTS mencetak sejarah, serta penampilan menakjubkan mereka di acara tahunan MAMA, Jingle Ball dari 102.7 KIIS FM di Los Angeles, dan jangan lupa ulang tahun Mr. Worldwide Handsome.
Birthday boy kita, Jin, pada 4 Desember telah berusia 27 tahun berdasarkan umur internasional dan merayakannya di VLive, bersama dengan anggota BTS lainnya dan juga ARMY. Kita semua yakin bahwa Jin malah semakin muda dan menjadi lebih tampan sejak foto selfie terakhirnya yang menunjukkan dahi di Twitter.
Ketika dia mencoba untuk memenangkan sebuah permainan (Tema: The Lion King), Jimin mencoba untuk memakan kue ulang tahun Jin yang memuat figur kecil dirinya dan Jungkook memakan sebuah stroberi dengan penuh keraguan.
Oh MA MA MA!
Oh MA MA! Acara MAMA diselenggarakan tepat saat ulang tahun Jin dan ya, pada awalnya Jungkook menolak untuk memakan sebuah stroberi karena alasan itu (seolah-olah sebuah stroberi bisa merusak abs-nya yang menawan). Jin dengan cepat membuatnya mempertimbangkan kembali responnya: “Siapa yang lebih penting, MAMA atau aku?” Tentu saja hyung-nya (namun hal itu tidak menghentikan Jungkook untuk terus membuat kita kagum selama penampilan mereka).
Di karpet merah, sebuah kejadian lucu terjadi. Jin menepati janji yang dia buat saat VLive dan mengubah sebuah topi ulang tahun menjadi sebuah aksesoris. Dia tidak pernah mengecewakan.
Sebelum kita membahas penampilan mereka tahun ini, mari kita bahas dulu bagaimana BTS mencetak sejarah dengan memenangkan keempat Daesang: Album of the Year untuk Map of the Soul: Persona, Worldwide Icon of the Year, Song of the Year untuk Boy With Luv, dan Artist of the Year. Mereka menjadi artis pertama dalam sejarah yang menerima semua Daesang di MAMA.
Penghargaan lain yang dimenangkan oleh BTS pada malam itu mencakup: Best Male Group, Qoo10 Favorite Male Artist, Best Music Video untuk Boy With Luv, Best Dance Performance Male Group, dan Worldwide Fans’ Choice Top 10. Best Collaboration juga diberikan pada Song Request dari Lee Sora, yang turut menampilkan SUGA.
Penampilan mereka di MAMA yang berjudul MAP OF THE SOUL: JOURNEY TO MYSELF, dibagi menjadi tiga bagian:
FUTURE MEETS PAST: CALLING (“N.O” dan “We Are Bulletproof Pt. 2”)
PAST MEETS PRESENT: WORLD ( “Boy With Luv” dan “Mikrokosmos”)
PRESENT MEETS FUTURE: ETERNAL JOURNEY (“Dionysus”)
Tidak diragukan lagi bahwa penampilan ini menyoroti perjalanan BTS yang berawal dari grup yang tidak dikenal, hingga saat ini mereka telah menjadi ikon yang sangat sukses.
SUGA’S INTERLUDE
Pada tanggal 6 Desember, Halsey merilis dua lagu dari albumnya yang akan datang, Manic. Salah satunya terdapat “SUGA’s Interlude”, sebuah kolaborasi dengan seseorang yang tak lain adalah Min Yoongi. Tidak lama setelah perilisannya, lagu itu langsung menduduki posisi nomor 1 pada tangga lagu Worldwide iTunes. “Yoongi benar-benar introspektif dan lagu ini benar-benar seperti sudut pandang yang cerdas dari apa yang kalian tahu, mengenai keberadaan kita dan apa yang kita lakukan dengan gaya hidup kita yang unik,” ujar Halsey di Instagram. “Dan emosinya benar-benar cocok dengan perasaan dan apa yang ingin kusampaikan melalui album ini. Jadi, aku rasa sepertinya aku benar-benar ingin menyertakannya dalam album ini.”
Dalam interlude-nya, Yoongi berbicara mengenai perjuangannya menjadi terkenal dan terus menerus merasa khawatir mengenai masa depan, namun tetap mendorong para pendengar untuk terus melangkah maju.
Jingle Jingle
Sejak diumumkannya BTS sebagai pengisi acara pertama pada acara tahunan 102.7 KIIS FM, Jingle Ball 2019 di Los Angeles, beberapa ARMY bercanda mengenai lokasi acara yang akan langsung kosong begitu penampilan BTS berakhir.
Meskipun, tidak lama kemudian, beberapa ARMY pergi atau bisa dibilang memberikan Katy Perry sebuah black ocean, setelah dia membuat sebuah komentar yang mengatakan “Sebagian besar dari kalian harus begadang melewati waktu tidur kalian ya (untuk menonton acara ini).” Masih belum jelas kepada siapa ucapan tersebut ditujukan, apakah dia menyampaikannya untuk penggemarnya yang masih di bawah umur sebagai sebuah lelucon, namun karena sebagian besar penonton di Jingle Ball hadir hanya untuk BTS, leluconnya tidak diapresiasi.
Berbeda dengan Katy, Lizzo telah membuktikan selera humornya, ketika ia mengajak penonton untuk menganggapnya sebagai Jimin dan disambut dengan sorak sorai.
BTS tampil sangat keren di atas panggung dan tarian mereka sangat energik seperti biasanya. Beredar rumor bahwa mereka tampil pertama dikarenakan jadwal mereka yang sangat padat; Mereka pergi dari MAMA di Nagoya, Jepang, kembali ke Korea dan terbang ke Los Angeles hanya beberapa jam setelahnya. Mengingat kurangnya waktu istirahat yang mereka miliki, bisa dimengerti jika mereka harus meninggalkan acara lebih awal untuk mendapatkan waktu tidur yang cukup.
Untungnya, mereka akan mendapatkan sedikit waktu istirahat hingga tanggal 14 dan 15 Desember, dimana official fanmeeting kelima mereka di Osaka akan dilaksanakan.
HITMAKERS
Sehari setelah Jingle Ball, BTS tiba di acara Hitmakers oleh Variety, untuk menerima penghargaan “Group of the Year” dan menjadi artis Korea pertama yang dianugerahi penghargaan tersebut. “Terus menerus menduduki puncak tangga lagu Amerika Serikat dengan membawakan lagu mereka yang berbahasa Korea, RM, Jin, SUGA, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook telah menciptakan sejarah kultur pop mereka sendiri,” tulis Variety di situs resmi mereka.
Saat pidato penerimaan penghargaan mereka, Namjoon memberikan kejutan lain ketika dia mengumumkan bahwa BTS sedang mengerjakan musik baru dan tidak sabar untuk segera merilisnya.
Ditulis oleh: Stella
Disunting oleh: Sanam dan Marcie
Didesain oleh: Achan
Diterjemahkan oleh: Pury
Semua foto dan video yang dibagikan di blog kami bukan milik ARMY Magazine.
Segala bentuk pelanggaran hak cipta bukan hal yang disengaja
Comentarios