top of page

BTS termasuk dalam daftar ‘Musik baru yang wajib ditunggu untuk Musim Semi 2019’ | Pitchfork



Nampaknya, kepopuleran BTS kini semakin melejit dan diterima oleh khalayak ramai, terlihat dari semakin banyaknya orang yang menanti album baru mereka yang sebentar lagi akan rilis. Pitchfork, sebuah majalah musik digital Amerika, baru saja merilis daftar kedua musik-musik baru yang wajib ditunggu selama tiga bulan ke depan dan tebak siapa yang berhasil menerobos masuk ke daftar tersebut?! Ya, BTS berada di dalam daftar bersama dengan musisi-musisi seperti Childish Gambino, Lana del Rey dan Holly Herndon!


Pada hari Selasa, 21 Maret 2019, daftar berisikan 22 album yang wajib ditunggu pada musim semi ini—yang dipilih sendiri oleh editor Pitchfork—diunggah di website mereka. Yang membuat ARMY bangga, MAP OF THE SOUL (MOTS): PERSONA tidak hanya berhasil masuk ke dalam daftar, tapi juga berhasil mendapatkan tempat di Top 10!



Noah Yoo, salah satu musisi dan penulis di Pitchfork, menulis, “Grup pop dari Korea yang—tak dapat disangkal lagi—paling terkenal di dunia, BTS, akan merilis album baru tahun ini. MAP OF THE SOUL: PERSONA, mengikuti kesuksesan LOVE YOURSELF 轉 ‘Tear’ tahun lalu, menjadi album berbahasa Korea pertama yang menguasai tangga lagu Billboard 200 di Amerika. BTS juga telah memastikan akan menggelar pertunjukan di sejumlah negara seperti Amerika Serikat, Eropa dan banyak lagi tahun ini. Sebagai tambahan, mereka juga akan melakukan debut di acara “Saturday Night Live pada bulan April mendatang.



Terinspirasi dari pendiri psikologi analitik Carl Jung, tentu saja MAP OF THE SOUL: PERSONA menjadi album yang paling dinanti baik oleh ARMY maupun kritikus. Dengan 2,68 juta pemesanan dalam kurun waktu 5 hari sejak masa pre-order dibuka, album ini bahkan sudah mencetak rekor baru TANPA daftar lagu, teaser ataupun konsep foto. Kalau kalian belum memesan album ini, kalian bisa memesannya di link berikut: https://fanlink.to/mots.


Jadi, hanya tersisa 3 minggu lagi hingga #PersonaIsHere. Apa, sih, yang paling kalian tunggu dari album ini?


Beritahu kami, ya!


Subscribe to ARMY Magazine

©2022 by ARMY Magazine

bottom of page