top of page

SEOLLAL:PANDUAN BAGI PEMULA TENTANG TAHUN BARU LUNAR DI KOREA. BAGAIMANA BTS MERAYAKAN LIBURAN INI


Perkenalan


Saat ini sudah memasuki waktu dimana orang-orang merayakan festival-festival berbeda selama bulan Januari dan Februari yang dingin dan menggigil, dengan memakan beragam jenis makanan berbeda. Mereka seringkali melibatkan diri dalam berbagai macam ritual/tradisi dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Korea Selatan tidak berbeda dari negara lain, terlebih negara-negara di Asia Timur.


Tahun Baru Lunar di Korea: Apa itu?


Di Korea Selatan, Tahun Baru Lunar, yang juga dikenal sebagai Seollal (설날), dirayakan selama tiga hari, berdasarkan hari pertama dari kalender Lunar di Korea; dimulai sehari sebelumnya dan berakhir sehari setelahnya (tahun ini Seollal jatuh pada tanggal 25 Januari, jadi perayaan tiga hari dimulai pada tanggal 24 dan berakhir pada tanggal 26 Januari). Ritual terpenting dari Seollal adalah berdoa kepada leluhur, yang dikenal sebagai “charye” (차례), ketika para perempuan menyiapkan makanan, yang akan disajikan kepada leluhur oleh para lelaki. Bersama-sama, mereka berpartisipasi dalam rangkaian terakhir upacara yang disebut “eumbok” (음복) dengan memakan makanan yang disajikan dan meminta restu kepada leluhur untuk tahun mendatang.


Ada beberapa aktivitas lain yang dilakukan oleh keluarga-keluarga Korea seperti bermain permainan Yut Nori (윶놀이), tapi tradisi yang paling menonjol dari Seollal adalah Sebae (세배), yang merupakan gestur berlutut dan membungkuk yang dalam. Anak-anak dan pelajar membungkuk kepada orang-orang yang lebih tua dan menerima sejumlah uang setelah melakukan gestur ini. Makanan yang paling penting untuk dimakan selama waktu ini adalah Tteokguk (떡국), yang dibuat dari kue beras yang dipotong (Tteok/떡), daging dan rumput laut.


Satu hal lain yang harus diketahui adalah setiap Tahun Baru Lunar direpresentasikan oleh salah satu dari dua belas hewan, bergiliran sesuai kalender zodiak di Korea. Tahun 2020 adalah Tahun Tikus. Tidak seperti negara-negara di Barat, negara-negara di Timur melihat tikus dari sudut pandang positif karena tikus melambangkan kerja keras, aktivitas dan pembaruan.


Bagaimana BTS merayakan Seollal?


Sejak 2014, BTS merayakan Tahun Baru Lunar/Seollal dengan mengerjakan musik dan melakukan promosi, atau menghabiskan waktu bersama keluarga mereka. Salah satu momen paling mengesankan adalah Episode 40 dari Run BTS! di tahun 2018, ketika BTS bermain permainan dan melakukan beberapa aktivitas untuk merayakan Tahun Anjing (yang dianugerahi dengan rasa loyal yang dalam dan menginspirasi kepercayaan diri orang lain). Untuk acara ini, beberapa foto dari anggota menggunakan hanbok diunggah ke Halaman Facebook Resmi BTS. Setiap tahun, BTS juga mengirimkan pesan Tahun Baru bagi ARMY Tiongkok di akun Weibo mereka, dan tahun ini tidak berbeda.


Di Facebook, foto diri individu para anggota BTS dengan filter tikus diunggah selama perayaan. Mereka menghabiskan Seollal di Amerika Serikat, berlatih untuk pertunjukan pertama mereka Black Swan – lagu pertama dari album yang akan datang Maps Of The Soul: 7 – di The Late Late Show with James Corden. BTS juga mengirimkan pesan Tahun Baru kepada ARMY Tiongkok yang mendengarkan lagu dari NetEase Cloud Music.


Selamat Tahun Baru Lunar/liburan Seollal, ARMY!!!!! 새해 복 많이 받으세요!!!!!


Ditulis oleh Anugya

Disunting oleh Jessenia & Hel. B

Didesain oleh Judy

Diterjemahkan oleh Risma


Semua foto dan video yang dibagikan di blog kami bukan milik ARMY Magazine. Segala bentuk pelanggaran hak cipta bukan hal yang disengaja.

bottom of page